Reporter: Zalfaa Tirta dan Nurur Rahmah
Suara USU, Medan. Pada Minggu (17/11) Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Keprawatan (FKEP) USU menggelar acara gala dinner dan awarding di Aula Fakultas Keprawatan USU sebagai puncak acara dan closing ceremonial D’Science Nursing 2024 yang digelar sejak 15 November. Acara makan malam sekaligus penganugrahan para juara perlombaan ini turut dihadiri oleh Dekan Fakultas Keprawatan USU Dr. Dudut Tanjung. Wakil Dekan 1 Dr. Siti Saidah beserta para dosen dan jajaran dekanat FKEP USU.
D’Science Nursing 2024 sendiri adalah acara yang digelar setiap tahunnya yang bertujuan mewadahi kreatifitas mahasiswa FKEP USU. Dalam mewujudkan misi nya, D’Science Nursing memiliki 10 jenis perlombaan yang dikategorikan menjadi tiga, yaitu: Deli Art, Deli Smart dan Deli Sport.
Acara D’Science Nursing 2024 ini mengangkat tema BRIGHT: Boost Resolution In This Generation Being Health Champion. Tema ini dipilih karena adanya keinginan untuk meningkatkan soft skill dan hardskill serta potensi-potensi yang terkubur di mahasiswa ilmu kesehatan. Selain itu juga untuk membentuk karakter tenaga kesehatan yang berkualitas dan profesional. “Karena untuk tema ini tadi sebenarnya ada rasa keinginan seperti rasa terdorong untuk meningkatkan soft skill dan hard skill dan juga potensi-potensi yang ada cuma terkubur dalam mahasiswa mahasiswi ilmu kesehatan ini, juga tujuannya untuk meningkatkan kemampuan dan relasi juga diskala nasional dan untuk membentuk karakter tenaga kesehatan itu yang berkualitas dan profesional,” ucap Ahmad Ridho sebagai ketua panitia.
Wakil Dekan I, Dr. Siti Saidah Nasution, S.Kp., M.Kep., Sp.Mat., juga turut menyampaikan harapannya untuk acara D’science Nursing 2024 agar acara ini dapat lebih baik kedepannya baik dalam segi pelayanan, fasilitas ataupun kepanitiaan dalam mengkoordinir acara. Tak hanya harapan tetapi Wakil Dekan I FKEP USU juga menyampaikan pesan untuk mahasiswa FKEP USU bahwa fakultas siap memfasilitasi dalam hal apapun asal tetap berkarya, berprestasi dan maju kedepannya. “Pesannya Fakultas siap memfasilitasi anda dalam hal apapun yang penting anda tetap berkarya, berprestasi dan maju untuk masa depannya menuju lebih baik dan berprestasi,” ucap Dr. Siti Saidah sebagai Wakil Dekan I.
Adapun harapan yang disampaikan untuk para peserta acara ini agar bisa menjalin hubungan yang baik kedepannya dengan sesama anak kesehatan dan menjadi untuk bertukar pikiran ataupun ilmu. “Semoga setelah acara ini selesai, sama sama kita bisa jalin hubungan baik antara mahasiswa kesehatan juga untuk menjadi wadah kita untuk bertukar pikiran, ilmu juga karena didalam dunia kesehatan ada yang namanya interprofesional collaboration and education,” ucap Ahmad Ridho sebagai Ketua Panitia.
Redaktur: Khalda Mahirah Panggabean