SUARA USU
Kabar Kampus

Aksi Peduli Palestina, Mengutuk Tindakan Keji Israel

penulis : riski fadilah

SuaraUSU, Medan – Ratusan orang melakukan aksi peduli Palestina di Masjid Raya Al-Mashun, Jum’at (22/11) Pukul 14:00 WIB sebagai bentuk solidaritas terhadap penyerangan Israel ke Palestina.

Kordinator lapangan, Harry Gunawan mengatakan bahwa aksi ini bertujuan untuk mengutuk tindakan keji dan brutal Israel terhadap Palestina, serta untuk menyadarkan masyarakat bahwa telah terjadi pembantaian kemanusiaan di Palestina.

“Untuk masyarakat Indonesia khususnya Kota Medan dan Sumatera Utara harapannya agar lebih peduli kepada penderitaan dan pembantaian yang terjadi di Palestina, Karena Palestina adalah salah satu bukti bahwa ternyata hari ini PBB tidak mampu menjadi pelopor kedamaian dunia.” Ucap harry.

Menurutnya, kita sebagai rakyat Indonesia sudah seharusnya ikut menyuarakan dan berupaya agar Palestina bisa segera merdeka karna itu sesuai dengan isi dari Pembukaan UUD 1945 alinea ke-4 bahwa kemerdekaan itu ialah hak segala bangsa.

“Hal yang paling kecil untuk membantu saudara-saudara kita di Palestina adalah dengan menyisihkan sedikit harta untuk membantu meringankan beban mereka, dan hal yg paling utama adalah dengan memberikan doa-doa terbaik untuk rakyat Palestina. Kita mendoakan supaya Palestina lekas merdeka. “ tambah Harry.

Mahasiswa USU itu juga menjelaskan bahwa seharusnya massa aksi melakukan longmarch dari masjid Raya Al-Mashun menuju Bundaran SIB, namun karna pertimbangan massa aksi yang ramai sekitar 600-an lebih maka aksi hanya dilakukan di Masjid Raya Al-Mashun.

Dalam aksi tersebut terdapat panggung bebas, diisi dengan pertujukan seperti orasi, pembacaan puisi, teatrikal dan penggalan dana. Hasil penggalangan dana terkumpul sebanyak Rp.131.421.000.

Aksi diikuti antara lain; KAMMI Medan, KNRP Sumatera Utara, KAUMI Sumut, SALIMAH Sumut, BSMI Sumut, JPRMI Sumut, PKPU Sumut, IZI Sumut, ODOJ Sumut, dan beberapa elemen organisasi lain yg bergabung. Aksi berakhir pukul 15:40 atau saat waktu ashar masuk untuk wilayah medan sekitarnya.

redaktur : alvin


Discover more from SUARA USU

Subscribe to get the latest posts to your email.

Related posts

Mahasiswa Akuntansi USU Raih Juara 1 dan 2 pada Perlombaan National Accounting Business Plan (NABP)

redaksi

Kolaborasi UKM KMK St. Yohanes Don Bosco FISIP USU & KMK Universitas Indonesia: Menjadi KMK yang Berintelektualitas

redaksi

IMMEDIA Kembali Adakan Rekrutmen Terbuka: Mari Menjadi Relawan untuk Meningkatkan Literasi Indonesia

redaksi