SUARA USU
Kabar Kampus

Demo Menuntut Harga BBM Diturunkan, 4 Mahasiswa Diamankan Pihak Kepolisian

Sumber foto : Kumparan

Penulis : Kurniadi

Suara USU, Medan. Di masa pandemi yang melanda dunia, harga minyak dunia turun ke yang paling terendah dalam 18 tahun terakhirnya.

Namun kondisi berbeda justru terjadi di Tanah Air. Sampai Kamis pagi (07/05/2020), harga Bahan Bakar Minyak (BBM) di Indonesia belum juga berubah.

Tentu hal tersebut membuat banyak lapisan masyarakat resah. Salah satunya mahasiswa.

Melansir Kumparan.com, empat orang mahasiswa dari UINSU (Universitas Islam Negeri Sumatera Utara) menggelar demo di depan kantor Pertamina MOR 1 di Jalan Putri Hijau, Kota Medan, Sumatera Utara, Rabu (6/5).

Dalam demo itu, mereka menyampaikan kritikan kepada Pertamina yang tak kunjung menurunkan harga BBM. Mereka merasa sudah saatnya harga BBM turun karena memang dari awal bulan, harga minyak dunia juga sudah turun.

Selain itu, empat mahasiswa itu juga hendak memberikan sumbangan uang kepada Pertamina sebagai bentuk sindiran.

Polisi yang berjaga di sekitar lokasi sempat memberikan pemahaman kepada mereka untuk membubarkan diri. Sebab demo dilarang selama pandemi.

Koordinator aksi tidak terima saat aksi hendak dibubarkan, karena aksi mereka tidak melanggar maklumat Kapolri. Sebab sudah melakukan aksi dengan cara Physical Distancing, yaitu dengan menjaga jarak, dan melakukan aksi tidak lebih dari 10 orang.

Polisi akhirnya bertindak dan membubarkan demo tersebut. Sementara empat mahasiswa itu dibawa ke mobil Sabhara Polrestabes Medan. Pihak kepolisian pun beralasan bahwa aksi ini sudah melanggar maklumat Kapolri.

“Kami sudah mengimbau secara persuasif dan kemarin sudah melakukan penggalangan tapi masih melaksanakan tindakan unjuk rasa, untuk itu mereka kami bawa ke Polrestabes Medan,” kata Kapolsek Medan Barat, Kompol Afdal Junaidi.

Afdal menegaskan, pembubaran demo sudah sesuai dengan Maklumat Polri untuk mematuhi protokol kesehatan selama pandemi virus corona.

Sejauh ini, pihaknya belum bisa menyampaikan tindakan yang akan diberikan kepada empat mahasiswa UINSU itu.

“Kita lihat dulu dari penyelidikan dan penyidikan, kita ambil keterangan dari yang bersangkutan, hasilnya kami sampaikan dan kami akan cek asal kampusnya,” tuturnya.

Redaktur : Yulia Putri Hadi


Discover more from SUARA USU

Subscribe to get the latest posts to your email.

Related posts

Menangkan Kompetisi Debat Hukum, Delegasi FH USU Tekankan Kerja Sama Tim yang Baik

redaksi

USU Menjadi Tuan Rumah Munas ISMKMI Ke-18

redaksi

Semangat Berwirausaha Para Mahasiswa dalam Event Car Booth Sale

redaksi