SUARA USU
Kabar Kampus Kabar SUMUT

Gramedia Science Day, Ajang Lomba Anak Sekaligus Kolaborasi HIMABIO dengan IMK USU

Foto bersama seluruh sukarelawan (Sumber: Dok. Pribadi)

Reporter: Syakirah Fathanah

Suara USU, Medan. Untuk pertama kalinya, Himpunan Mahasiswa Biologi (HIMABIO) dan Ikatan Mahasiswa Kimia (IMK) Universitas Sumatera Utara berkolaborasi sebagai sukarelawan dalam acara Gramedia Science Day yang diselenggarakan oleh Gramedia pada Sabtu (25/05).

Bertempat di Santika Premiere Dyandra Hotel & Convention, kegiatan ini di ikuti oleh 600 lebih anak-anak yang berada di kelas 4-6 Sekolah Dasar (SD) dari berbagai Sekolah Dasar di Kota Medan, peserta juga berdatangan dari luar Kota Medan demi mengikuti Gramedia Science Day. Acara dimulai dengan opening ceremony yang diikuti oleh peserta beserta orangtuanya dilanjutkan dengan rangkaian kegiatan yang dibagi menjadi tiga sesi. Sesi pertama peserta melakukan tes tertulis, sesi kedua dan ketiga peserta melakukan eksperimen dengan tema gaya dan beban. Gramedia Science Day ditutup dengan penampilan dari anak-anak yang telah dipersiapkan.

Total mahasiswa yang bergabung sebagai sukarelawan pada kegiatan ini kurang lebih berjumlah 100 orang, di mana 50 orang merupakan mahasiswa jurusan biologi dan 50 orang lainnya mahasiswa jurusan kimia. Mahasiswa yang tergabung menjadi sukarelawan ini memiliki tugas sebagai Liaison Officer (LO), asisten profesor, dan satu orang sebagai profesor dari jurusan fisika. Tak hanya merangkul mahasiswa, Gramedia Science Day juga berhasil mendatangkan 3 orang dosen dari jurusan Biologi, Fisika, dan Arsitektur sebagai juri dalam kegiatan ini. Tak sampai disitu Gramedia Science Day juga mendapat dukungan dari Rumah Sakit Columbia Asia yang turut mengadakan gelar wicara dan cek kesehatan gratis untuk orang tua peserta sembari menunggu anaknya.

Peserta dari berbagai Sekolah Dasar datang mengikuti acara (Sumber: Dok. Pribadi)

Muhammad Ibadurrahman selaku ketua IMK menjelaskan bahwa Gramedia Science day ini menjadi ajang bagi himpunan mahasiswa jurusan di Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) untuk dapat menciptakan kembali FMIPA solid. “Di zaman yang berkembang ini, kolaborasi antar organisasi itu dibutuhkan untuk meningkatkan kualitas kegiatan, kerja sama ini juga untuk mendukung Fakultas MIPA, karena sebenarnya walaupun berbeda jurusan tetapi tetap satu fakultas. Kami menginginkan FMIPA itu kembali mendapatkan marwahnya, kalau dulu tuh FMIPA terkenal dengan jargonnya ‘FMIPA solid’, Sehingga ini menjadi langkah awal kami supaya jati diri FMIPA solid bisa terbangun kembali,” tutur Ibad.

“Harapannya kegiatan ini dapat berkelanjutan dan lebih meriah lagi, lebih banyak lagi melibatkan mahasiswa, dan juga harapannya karena kami ingin menuju MIPA solid jadi kedepannya bisa berkolaborasilah dengan HMJ yang ada di sekawasan MIPA,” jelas Alfan Ansyar selaku ketua HIMABIO menyampaikan harapannya.

“Kalau untuk mahasiswa gak terlalu sulit ya, karena kita punya grup, koordinasinya enak juga sama ketua HMJ komunikasinya juga lancar aja, karena ketua HMJ yang bantu menyampaikan ketika ada informasi dan bisa mengkoordinasikannya ke teman teman yang lain. Tapi kalau untuk acara memang karena masih berkisar kelas 4-6 sd memang agak butuh effort dan riuhlah apalagi ada yang masih pengen sama orang tua, karena kita khususkan di dalam hall itu hanya panitia dan peserta aja supaya lebih kondusif”, tutup Yunita selaku staf Gramedia gajah mada saat ditanyai mengenai kendala dalam pelaksanaan kegiatan.

Redaktur: Fathan Mubina


Discover more from SUARA USU

Subscribe to get the latest posts to your email.

Related posts

BTM Aladdinsyah, S.H FH USU Adakan Ramadhan Ceria untuk Jalin Silaturahmi Sesama Muslim

redaksi

Upgrading Suara USU Bahas Peran Pers Mahasiswa Bagi Kampus dan di Era 4.0

redaksi

IMIKS USU Adakan Webinar “Mengenal Kesejahteraan Sosial dan Strategi Jitu dalam Menghadapi Peluang dan Tatanan Dunia Kerja di Era Industri 4.0”

redaksi