SUARA USU
Kabar Kampus

Cawapres Paslon 01 Diserang, Pihak Tim Pemenangan Menunggu Pernyataan Dari Pihak KPUM

Reporter: M. Wirayudha Azhari/Boy Sitorus

Suara USU, Medan. Pemira 2022 resmi dilaksanakan di 4 TPS yang tersebar di titik-titik strategis USU demi mempermudah akses mahasiswa untuk mendapatkan haknya (19/12). 4 TPS tersebut berlokasi di Gedung Pancasila (TPS 1), Cikal (TPS 2), Pelataran Parkir Perpustakaan (TPS 3), dan Stadion Mini (TPS 4). Namun, ditemukan kejadian yang kurang mengenakkan di TPS 1 Gedung Pancasila. TPS yang menampung hak pilih mahasiswa dari 6 fakultas tersebut sontak heboh pasca penyerangan yang dilakukan oleh oknum tidak dikenal.

 

“Aku lagi berdiri bang, ngomong ngomong didepan sama adek-adekanku, tiba-tiba ada yang datangin, baru dipukul sama ditendangnya aku bang,” ungkap Daniel saat awak Suara USU menanyakan kronogis kejadian.

 

Kejadian tersebut sontak membuat tim pemenangan Paslon 01 tidak tinggal diam. Beberapa tim tampak langsung memenuhi Gedung Pancasila dan beberapa yang lain sibuk mencari keberadaan oknum tidak dikenal tersebut. Berdasarkan kejadian tersebut Daniel mengaku bahwa ini erat kaitannya dengan Paslon 02, karena menurut ia ada garis historis akan kejadian tersebut.

 

“Dia tiba-tiba turun dari mobil Fortuner bang, ‘Cawapres 01 kau kan, gadak kelen disini, 02 yang menang’ gitulah bang kata orang yang mukul aku tadi,” ungkap Daniel saat dimintai keterangan. Atas hal tersebut Daniel dan Tim Pemenangannya akan menindaklanjuti peristiwa yang dimaksud dengan menunggu pihak KPUM memberikan pernyataan dan angkat suara atas hal yang terjadi.

 

Redaktur: Salsabila Rania Balqis


Discover more from SUARA USU

Subscribe to get the latest posts to your email.

Related posts

Mapres Kehutanan: Mahasiswa Bukan Hanya Tentang IPK

redaksi

Ratusan Mahasiswa dari Berbagai Universitas Hadiri Seminar Nasional Bertemakan Pentingnya Komunikasi di Auditorium USU

redaksi

PKKMB FT USU 2022, Teknik Bersatu Tegas Perangi Perundungan

redaksi