SUARA USU
Uncategorized

Menyerukan Tagline Waspada Gempa dengan Siap Selamat!

Oleh: Axfeba Saragih

Suara USU, Medan.Mahasiswa Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Sumatera Utara telah melaksanakan program pengabdian masyarakat di UPT SMPN 12 Medan padahari Sabtu (25/5). Kegiatan ini merupakan bagian dari project based learning (PBL).

Kegiatan ini berlangsung selama dua jam, dimulai dari pukul 10.00-12.00. Selain memberikanedukasi kepada siswa-siswi kelas VIII-I tentang gempa bumi, tujuan lainnya adalah untuk meningkatkan pengetahuan dankesiapsiagaan dalam menghadapi bencana gempa bumi.

Di awal kegiatan, para mahasiswa mengajak para siswauntuk mengerjakan pre-test, lalu dilanjutkan dengan pemaparan materi hingga diskusi interaktif antar mahasiswa dan siswa-siswi. Tidak hanya itu saja, para siswa juga diajak untuk menonton video dan mengaplikasikannya langsung tentang bagaimana cara yang benar dalam menghadapi gempa bumi di sekolah. Setelah itu, diadakannya kuis bagi tiga orang tercepat. Sehabis sesi dokumentasi dengan tiga siswa pemenang kuis, diadakannya lagi sesi post-test, dengan tujuan menilai apakah ada peningkatan sebelum dan sesudah pemaparan materi.

“Program ini patut diacungi jempol, dengan adanyakegiatan ini para siswa kami jadi tahu gimana cara menghadapi gempa bumi jika terjadi suatu saat nanti. Harapannya apa yang dipaparkan hari ini dapat bermanfaat dan dapat berkelanjutan. Dan ini sangat membantu kami para guru,’’ ujar kepala sekolah SMPN 12 Medan.

Tak disangka-sangka ternyata para siswa sangat antusias mendengarkan paparan materi dari mahasiswa USU. “Awalnya aku takut salah waktu disuruh ngerjain soal pre-test, berasa kaya ujian. Tapi ternyata, kakak-kakaknya pada jelasin apa itu gempabumi dan gimana sih cara menghadapi gempa bumi. Kegiatannya juga seru dan mengasyikkan, apalagi sesi kuis, semua pada berlomba-lomba biar kepilih. Ditambah di akhirdikasih soal yang sama, dan aku bisa jawabnya,” tutur Sonya salah satu siswi kelas VIII-I. Ia juga sangat mengharapkan kehadiran kakak sekalian untuk mengadakan kegiatan seperti inilagi di sekolah mereka.

Kegiatan ini ditutup dengan sesi dokumentasi sebagai kenang-kenangan bagi sekolah dan para mahasiwa USU. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan pada seluruh siswa agar lebih aware terhadap sekitarnya serta paham dan tanggap jikalau ada tanda-tanda gempa bumi. Ditambah, para siswa sudah diajarkan agar tidak panik dan mengikuti jalur evakuasi yang telah dibuat di sekolah.

Artikel ini adalah publikasi tugas mata kuliah Manajemen Bencana dengan Dosen Pengampu Fadila Aini, S.K.M., M.Kes.

Redaktur: Khalda Mahirah Panggabean 


Discover more from SUARA USU

Subscribe to get the latest posts to your email.

Related posts

Sosialisasi Gizi Telur Melalui Program Cukup Dua Telur dalam Pencegahan Stunting di Kecamatan Medan Selayang

redaksi

Riset Strategi Promosi Terhadap Usaha Kolak Durian Sop Buah Nayla

redaksi

Pentingnya Pendidikan Moral Pancasila dalam Memberantas Narkoba di Kalangan Generasi Muda Indonesia

redaksi