SUARA USU
Kabar Kampus

UKM KMK St. Yohannes Don Bosco FISIP USU Sukses Adakan PMB dan Syukuran Paskah

Reporter: Rafalinsi Sitepu

Suara USU, Medan. Pandemi Covid-19 yang tak kunjung usai tidak meredupkan semangat UKM KMK St. Yohannes Don Bosco untuk merangkul dan mempererat persaudaraan antar mahasiswa Katolik FISIP USU. Hal itu dibuktikan dengan telah terlaksananya kegiatan Penyambutan Mahasiswa Baru Angkatan 2021 dan Syukuran Paskah pada 22-24 April lalu, di Sola Gratia, Pancur Batu.

Melalui tema “Sukacita Kebangkitan Kristus”, kegiatan ini diharapkan dapat memperkenalkan UKM KMK St. Yohannes Don Bosco kepada mahasiswa stambuk 2021 serta memberikan semangat Kristus kepada peserta yang hadir.

Selaku Ketua Panitia, Davinson Sihaloho berharap stambuk 2021 dapat mengenal dan memahami budaya di UKM KMK St. Yohannes Don Bosco hingga menjadi landasan baik untuk berproses dalam menyiapkan diri di dunia kampus dan sekitarnya.

“Dengan memegang rasa kekeluargaan, kegiatan ini diharapkan menjadi wadah sekaligus proses awal mahasiswa khususnya stambuk 2021 untuk belajar serta mempererat rasa kekeluargaan yang nantinya dapat diaplikasikan di kampus maupun sekitar,” ujar Davinson.

Meski diadakan di penghujung semester genap, acara ini sukses dilaksanakan dengan berbagai kegiatan, seperti pemaparan materi, sharing bersama, mentoring jurusan, games, outbond, dan dimeriahkan dengan api unggun serta pemberkatan oleh Romo Maximus dalam misa syukuran Paskah.

Priyanta Simbolon, mahasiswa Ilmu Politik 2021 ini menyampaikan kesannya saat mengikuti kegiatan. Priyanta mengaku senang dan merasa bahwa ini merupakan momen yang sangat berkesan karena merasakan kehangatan dari UKM KMK St. Yohannes Don Bosco.

“Kami banyak diberikan wawasan serta pengalaman baru yang belum banyak dirasakan orang lain. Kegiatan ini juga bisa menjadi kesan baik yang dapat kami ceritakan kepada teman-teman di luar sana agar mereka juga bisa merasakan kehangatan dari KMK ini,” ungkap Priyanta.

Priyanta berharap kehangatan dan kekeluargaan yang dirasakan berkat KMK St. Yohannes Don Bosco ini dapat terus bertahan untuk ke depannya.

“Besar harapan saya dan teman-teman lainnya, agar kehangatan kekeluargaan ini tetap bertahan dan terus dibimbing untuk berproses bersama di UKM KMK St. Yohannes Don Bosco FISIP USU,” harap Priyanta.

Redaktur: Azka Zere Erlthor


Discover more from SUARA USU

Subscribe to get the latest posts to your email.

Related posts

Perayaan Ulang Tahun Suara USU ke-29, Berkolaborasi Membangun Rasa Kekeluargaan

redaksi

Wujudkan Harmonisasi Persatuan Mahasiswa USU, Kedua Paslon Siap Matangkan Konsep Program Kerja Unggulan!

redaksi

Ajang Mempererat Kekeluargaan, Prodi Ilmu Perpustakaan dan Sains Informasi Rutin Adakan Futsal Day IMPUS Bersama Alumni

redaksi