Reporter: Viona Maharani/Putri Nur Syafitri Lubis
Suara USU, Medan. Kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) telah berlangsung selama tiga hari, mulai dari tanggal 18 hingga 20 Agustus 2023. Pada puncak acara di hari ketiga, seorang mystery guest star turut hadir untuk memeriahkan hari terakhir kegiatan tersebut.
Indra Gunawan atau akrab disapa Indra Jegel, seorang komika dengan kalimat pembuka khas ”petir bukan sembarang petir” hadir untuk menghibur para mahasiswa baru. Indra tampil membawakan materi stand up comedy sekaligus menjadi pemandu talkshow bersama Komisi Penyiaran Indonesia (KPI).
Saat di atas panggung, Indra sesekali memberikan kuis dengan hadiah yang membuat para mahasiswa baru semakin bersemangat. Ia juga mengaku merasa deg-degan saat hendak tampil di atas panggung pada hari itu.
”Saya deg-degan tampil di kondisi penontonnya yang outdoor apalagi harus berpanas-panasan. Semoga mereka bisa mendengarkan dan aku dapat perform semaksimal mungkin untuk menghibur para maba. Semoga di bawah terik matahari ada tawa untuk aku,” ungkap Indra.
Indra menyampaikan harapannya agar seluruh mahasiswa baru dapat menyeimbangkan kemampuan akademis dan juga non-akademisnya. Ia mengingatkan bahwa setiap mahasiswa yang berkuliah pasti membawa harapan besar dari tiap orang tua nya untuk menjadi sukses.
”Harapan untuk mahasiswa baru USU semoga menjadi mahasiswa yang baik. Harus ingat bahwa UKT itu gak murah dan orang tua pastinya punya harapan besar untuk kita semua,” ucapnya.
”Kuliah dan kembangkan diri sebaik-baiknya karena masa-masa kuliah itu masa berorganisasi, masa menemukan jati diri, dan harus baik akademis maupun non-akademisnya,” tutup Indra.
Redaktur: Anggie Syahdina Fitri
Discover more from SUARA USU
Subscribe to get the latest posts sent to your email.