Reporter: Fransiska Zebua
Suara USU, Medan. Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Komisariat Fakultas Pertanian USU telah selesai adakan kegiatan MAPERCA (Masa Perkenalan Calon Anggota) pada Minggu, (03/11) yang dilaksanakan di Mess Pemkab Pakpak Bharat, Jl. Sempakata, Medan Selayang. Kegiatan ini diadakan dengan tujuan untuk mengembangkan kualitas para calon anggota.
MAPERCA atau Masa Perkenalan Calon Anggota adalah gerbang awal bagi mahasiswa muslim untuk bergabung dalam keluarga besar HMI. Artinya, kegiatan ini merupakan langkah pertama mahasiswa untuk menjadi muslim yang protektif, transformatif, dan berakhlakul karimah.
“Kami ingin memperkenalkan calon-calon anggota agar dapat lanjut ke jenjang training 1, dengan memberikan materi-materi dasar yang membentuk dan menambah wawasan mereka sebagai mahasiswa dengan asas keislaman yang kuat,” ujar Putrama Alkhairi selaku Ketua Panitia.
Berbeda dengan acara dan kegiatan HMI FP USU yang sebelumnya, MAPERCA kali ini lebih berfokus untuk mengembangkan para calon kader untuk kualitas yang lebih baik. MAPERCA tahun ini mengangkat tema “Meningkatkan Semangat Ke HMI-an dengan Menghargai Perjuangan Indonesia melalui Sikap Persatuan dan Kesatuan serta Cinta Tanah Air”
Alkhairi mengatakan bahwa untuk persiapan acara MAPERCA tidak terlalu banyak hambatan yang dirasakan oleh panitia. Namun, kurangnya minat mahasiswa di zaman sekarang menjadi masalah utama yang harus panitia maupun para anggota organisasi pikirkan jalan keluarnya. Seiring persiapan berlangsung, masalah tersebut dapat ditangani dengan baik sehingga acara MAPERCA dapat terlaksana.
“Saya berharap mahasiswa dan mahasiswi dapat lebih aktif untuk mencari tahu tentang organisasi sesuai dengan kemampuan diri serta sesuai dengan minat dan bakat yang mereka miliki,” tutup Alkhairi sebagai harapannya.
Acara ini dihadiri langsung oleh Dekan Fakultas Pertanian Universitas Sumatera Utara Prof. Dr. Ir. Tavi Supriana, M.S, Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa Aziz Syahputra dan Ripki Aulia selaku Kabid PA Cabang Medan.
Redaktur: Anggie Syahdina Fitri
Discover more from SUARA USU
Subscribe to get the latest posts to your email.