Reporter: Feby Simarmata
Suara USU, Medan. Kehidupan mahasiswa seringkali dipenuhi dengan berbagai tugas, proyek, organisasi, dan tuntutan sosial. Terutama di era modern yang penuh dengan tekanan dan tuntutan yang tinggi, mahasiswa sering kali merasa overworked dan stres. Oleh karena itu, dengan mengambil waktu untuk diri sendiri, mahasiswa dapat merenung, bersantai, atau bahkan melakukan aktivitas yang mereka sukai untuk meningkatkan kesehatan mental dan meningkatkan kreativitas.
Me Time atau waktu untuk diri sendiri dapat diartikan sebagai waktu yang dihabiskan untuk melakukan aktivitas yang menyenangkan atau untuk bersantai tanpa adanya gangguan dari lingkungan sekitar. Ketika mahasiswa merasa terlalu lelah atau stres, mereka cenderung sulit untuk fokus dan berkonsentrasi pada tugas akademik mereka. Dengan meluangkan waktu untuk diri sendiri, mahasiswa dapat meredakan stres dan meningkatkan kesehatan mental mereka. Selain itu, Me Time juga dapat membantu meningkatkan kreativitas, produktivitas, serta memberi kesempatan untuk melakukan refleksi dan introspeksi diri sehingga mereka dapat kembali dengan pikiran yang lebih jernih dan fokus untuk menyelesaikan tugas-tugas mereka.
Beberapa contoh kegiatan yang dapat dilakukan oleh selama Me Time adalah melakukan sesuatu yang menyenangkan. Ini bisa berupa membaca buku, menonton film, mendengarkan musik, atau melakukan aktivitas lain yang kamu sukai dan temukan tempat yang tenang dan nyaman untuk beristirahat atau melakukan aktivitas yang menyenangkan. Kamu juga dapat berolahraga atau berjalan-jalan di alam atau di taman dan mengeksplorasi tempat baru dapat menjadi pengalaman yang menyenangkan dan menarik selama Me Time.
Mahasiswa harus menghargai dan meluangkan waktu untuk diri sendiri demi menjaga kesehatan mental dan meningkatkan kualitas hidup. Namun, terlalu banyak Me Time juga bisa menjadi masalah. Jika mahasiswa terlalu sering mengisolasi diri mereka dari dunia luar, mereka mungkin kehilangan peluang sosial dan akademik yang berharga. Oleh karena itu, penting bagi mahasiswa untuk mengelola waktu dengan bijak dan mencari keseimbangan yang tepat antara Me Time dan tanggung jawab akademik.
Redaktur: Yohana Situmorang
Discover more from SUARA USU
Subscribe to get the latest posts to your email.