Sumber foto: m.soundcloud.com
Oleh: Yulia Tarigan
Suara USU, Medan. “The Climb” adalah lagu yang ditulis oleh Jessi Alexander dan Jon Mabe. Lagu ini dirilis pada tahun 2009 dan menjadi bagian dari soundtrack film “Hannah Montana: The Movie,” di mana Miley Cyrus memainkan peran utama. Dalam liriknya, penulis lagu ini berhasil menggambarkan perjalanan hidup dengan pesan positif tentang mengatasi rintangan dan tumbuh melalui pengalaman.
Lagu ini mengajarkan kita untuk menghargai setiap langkah dalam perjalanan kita, meskipun ada rintangan dan kesulitan. Pesan utama dari lagu ini adalah proses merupakan bagian tak terpisahkan dari pencapaian, dan tetap harus kuat walaupun dihadapkan pada tantangan.
I can almost see it
That dream I’m dreaming
But there’s a voice inside my head saying
You’ll never reach it
Every step I’m taking
Lirik tersebut menggambarkan bagaimana dilema perjuangan seseorang karena banyaknya pikiran-pikiran yang mengganggu dan perspektif yang menghalangi.
Ain’t about what’s waiting on the other side
It’s the climb
The struggles I’m facing
The chances I’m taking
Sometimes might knock me down, but
No, I’m not breaking
I may not know it
But these are the moments, that
I’m gonna remember most, yeah
Just gotta keep going
“Bukan tentang apa yang menunggu di seberang”. Lirik ini menggambarkan suatu proses pendakian dalam menjalani kehidupan. Perjuangan akan selalu ada. Begitu pula peluang dan tantangan akan silih-berganti. Ketidakputusasaan adalah kunci untuk terus kuat berjalan sampai akhir.
There’s always gonna be another mountain
I’m always gonna wanna make it move
Always gonna be an uphill battle
Sometimes I’m gonna have to lose
Makna dari lirik ini dapat diartikan sebagai tantangan akademis yang mungkin dihadapi oleh mahasiswa. Meskipun terdapat rintangan, tekad untuk terus maju dan mengatasi hambatan adalah kunci untuk mencapai tujuan akademis. Pesan lagu ini dapat menginspirasi mahasiswa untuk tidak menyerah, melihat setiap kesulitan sebagai bagian dari pertumbuhan mereka, dan merayakan perjalanan akademis mereka seiring waktu.
Ingatlah bahwa setiap langkah adalah bagian tak terpisahkan dari perjalanan kita menuju kesuksesan. Teruslah mendaki puncak, karena setiap usaha kita memiliki nilai dan keindahan tersendiri.
Mari Sobat Suara USU naungi makna lagu ini lewat platform musik favorit kamu!
Redaktur: Afrahul Fadhillah Parinduri
Discover more from SUARA USU
Subscribe to get the latest posts to your email.