SUARA USU
Kabar Kampus

Memeriahkan HUT RI Ke-77, UKM GAMADIKSI USU Sukses Adakan Lomba Semarak Kemerdekaan!

Oleh: Dini Eka Maulida

Suara USU, Medan. Dalam menyambut kemeriahan Hari Kemerdekaan Indonesia, seluruh khalayak tak luput dari kegiatan yang meriah berupa perlombaan. Begitu pula salah satu UKM yang ada di USU yakni GAMADIKSI USU yang turut menggelar bahkan sukses melaksanakan kegiatan dalam rangka HUT RI yang ke-77.

GAMADIKSI USU merupakan organisasi komunitas dari keluarga mahasiswa Bidikmisi dan KIP-K yang ada di USU. Sebagai bentuk apresiasi untuk Indonesia, UKM ini sukses adakan perlombaan Semarak Kemerdekaan dengan menjunjung tema “MenjadiPemuda/I yang Merdeka di Era Milenial”.

Ketua GAMADIKSI USU sendiri yaitu Bima, mengatakan bahwa tema tersebut bertujuan agar kegiatan ini menjadi wadah para mahasiswa, terkhususnya anak milenial untuk menjadi lebih produktif dan menumbuhkan kecintaannya pada negara melalui event yang diadakan.

Adanya 3 kategori karya perlombaan yang bisa diikuti oleh mahasiswa Bidikmisi dan KIP-K yang ada di USU. Pesertanya adalah mahasiswa stambuk 2019-2021 yang berupa tulisan cerita pendek, video puisi, dan desain/poster. Penutupan pengumpulan karya yaitu pada tanggal 16 Agustus 2022.

Sebanyak 10 orang ikut berpartisipasi dalam lomba ini. Setiap karya dinilai dari nilai estetika dan juga makna yang terkandung serta indikator lainnya.

Selain itu, pengumuman pemenang akan diumumkan pada laman instagram GAMADIKSI USU pada 23 Agustus 2022.

Bima sendiri mengatakan bahwa tidak ada kendala dalam proses persiapan kegiatan ini. Ia juga berharap melalui kegiatan yang diadakan GAMADIKSI, peserta dapat menumbuhkan minat dan bakat mereka untuk terus berprestasi meskipun melalui event-event kecil.

Redaktur: Monika Krisna Br Manalu


Discover more from SUARA USU

Subscribe to get the latest posts sent to your email.

Related posts

Dies Natalis ke-25 Tahun Fakultas Psikologi USU

redaksi

Budidaya Tanaman Bersama UKM Himadita Nursery Fakultas Pertanian

redaksi

Hadir di USU, FPCI Adakan Rekrutmen untuk Pertama Kalinya

redaksi