Oleh: Muhammad Keyvin Syah
Suara USU, Medan. Terkadang hidup membawa kita pada kondisi di mana kita bingung, ragu dan buntu. Saat di mana kita kehilangan arah dan tujuan dalam hidup. Kondisi stuck memang harus diselesaikan, jika terlalu berlarut-larut maka kita akan terjebak dan kehilangan semangat dalam menjalani hidup.
Berikut adalah beberapa tips & trik untuk hadapi kondisi stuck:
- Rehat dari Rutinitas
Mencari suasana baru dan tenangkanlah pikiran untuk sejenak. Hal baru akan menjadi stimulasi untuk menemukan ide dan solusi dari setiap masalah yang dihadapi. Tidak ada salahnya untuk relaks menikmati hidup saat weekend atau masa libur panjang. -
Lakukan Refleksi dan Evaluasi
Melakukan refleksi terhadap apa yang kita lakukan selama ini dapat menjadi semangat baru untuk menggapai impian. Sudah terlalu jauh melangkah tidak mungkin perjuangan itu berakhir disini. Evaluasi juga penting untuk mengetahui kekurangan dan kesalahan yang kita buat. -
Tentukan Skala Prioritas
Diri kita terkadang bingung saat dihadapkan pada banyak pilihan. Maka dari itu, kita dapat membuat skala prioritas hal yang kita ingin lakukan. Jangan sampai karena bingung memilih akhirnya tidak ada yang kita selesaikan. -
Gagal Itu Biasa
Kegagalan sering ditemui dan membuat kita patah semangat. Namun, kita harus sadar bahwa dunia tidak berputar pada diri kita. Belajar untuk lebih baik dan jadikan kegagalan sebagai motivasi untuk meraih impian. -
Atur Finansial
Kurangnya dukungan finansial membuat kita tidak bisa melangkah lebih jauh untuk melakukan sesuatu. Kita harus terbiasa menabung untuk hal yang kita inginkan. Jangan terbawa gaya hidup yang penuh hedonisme.
Kondisi ini memang sulit untuk dihadapi, tetapi hidup harus terus berjalan. Bagi kamu yang sedang ada di fase ini bisa melewatinya dengan beberapa tips dan trik di atas. Semangat bagi sobat Suara USU!
Redaktur: Yessica Irene
Discover more from SUARA USU
Subscribe to get the latest posts to your email.