SUARA USU
Featured Musik

Kukira Kau Rumah: Ketika yang Dianggap Rumah Hanya Singgah

Oleh : Yohana Novriyanti Lumbanbatu

 

Suara USU, Medan. Lagu yang berjudul Kukira Kau Rumah belakangan ini menjadi lagu favorit dikalangan anak muda,terlebih lagu ini dipakai menjadi soundtrack film Kukira Kau Rumah sehingga semakin viral.

Lagu yang berjudul Kukira Kau Rumah ini dirilis tahun 2017 oleh band Indie asal Bandung bernama Amigdala. Lirik lagu Kukira Kau Rumah sendiri awalnya ditulis dalam bentuk puisi oleh Aya Canina yang merupakan eks vokalis Amigdala.

Lagu ini bercerita tentang seseorang yang memiliki harapan terhadap orang yang ia cintai. Berharap bahwa kehadiran orang yang ia cintai adalah untuk selamanya, menjadi tempat untuk pulang, menjadi tempat paling nyaman setelah melalui rumitnya hidup namun harapan itu dipatahkan karena ia hanya singgah dan tak menetap.

 

Ku kira kau rumah

Nyatanya kau cuma aku sewa

Dari tubuh seorang perempuan

Yang memintamu untuk pulang

Kau bukan rumah

 

Dilihat dari lirik di atas berartikan seseorang yang menganggap orang yang dicintainya sebagai rumah. Rumah disini diartikan sebagai tempat ternyaman dan tempat untuk pulang atau kembali. Serta pada lirik “Nyatanya kau cuma aku sewa” yang artinya seseorang itu hanya sementera di dalam hidupnya. Pada penggalan lirik “Dari tubuh seorang perempuan yang memintamu untuk pulang” artinya ada orang lain yang memintanya untuk kembali.

Pada lirik terakhir “Kau bukan rumah” diartikan seseorang yang dicintai bukan sebagai tempat pulang atau tempat ternyaman yang diartikan sebagai rumah.

 

Sinar senjaku telah redup
Dan pamit ketika
Purnamaku penuh seutuhnya

 

Lirik di atas mengartikan harapan yang telah hilang. Ia yang pergi ketika kusudah berharap penuh.

 

Kau yang singgah tapi tak sungguh
Kau yang singgah tapi tak sungguh
Kau bukan rumah
Kau bukan rumah
Kau bukan rumah

 

 Terdapat dua kali pengulangan kalimat “Kau yang singgah tapi tak sungguh” dan tiga kali pengulangan pada lirik “Kau bukan rumah” menunjukan penegasan pada lirik tersebut bahwa kau hanya singgah, kau bukan rumah.

Lagu Kukira Kau Rumah dapat didengarkan di berbagai platform layanan music digital. Yuk dengerin lagu ini untuk kamu yang ditinggalkan oleh seseorang disaat kamu sudah berharap bahwa ia akan menetap dan akan menjadi rumah tempat untuk kamu pulang.

Redaktur: Salsabila Rania Balqis

Related posts

Lagu Pemuda HiVi, Sarana Menghayati Arti Persatuan dan Solidaritas

redaksi

Realita Dibalik MBKM, Benar Merdeka?

redaksi

FIGHTING – BSS feat. Lee Young Ji

redaksi