SUARA USU
Kabar Kampus

Adakan Aksi Donor Darah, KMB-USU: Drop of Blood, Million of Hopes

Oleh : Yohanna Febrianti Caroline

Dalam rangka untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya donor darah dalam segi saintifik maupun sosial, pada Minggu (31/10), KMB-USU kembali menyelenggarakan donor darah. Acara donor darah ini diadakan setiap tahun. Tahun ini KMB-USU mengangkat tema “Drop of Blood, Million of Hopes”.

Donor darah ini terbuka untuk umum dengan jumlah 71 peserta. Acara donor darah ini dilaksakan di Cambridge City Square Lt.2 dengan tetap mengikuti protokol kesehatan.

KMB-USU berharap dengan diadakannya acara donor darah dapat menambah stok darah PMI dan dapat digunakan dalam situasi urgen sesuai dengan tujuan yang ada.

“Semoga kedepannya masyarakat lebih antusias untuk menghadiri acara donor darah, baik diadakan oleh pihak manapun, serta masyarakat umum dapat lebih mengenal KMB – USU,” harap Ketua Panitia Felix Idwan.

Redaktur : Yulia Putri Hadi


Discover more from SUARA USU

Subscribe to get the latest posts to your email.

Related posts

Polemik KPU IMPROSAJA, Mahasiswa Kecewa dan Nilai KPU Curangi Proses Demokrasi

redaksi

LPM Teropong UMSU Adakan Bincang Bahas Suara USU

redaksi

PEMA Vokasi Resmi Umumkan Gubernur Baru

redaksi