SUARA USU
Kabar Kampus

Pelantikan Pengurus Baru IMBA FIB USU, Menuju IMBA Kolaborasi dan Inovatif

Reporter : Khadijah Lubis/ Habibullah Al Magribi Muhammad

Suara USU, Medan. Ikatan Mahasiswa Bahasa Arab (IMBA) FIB USU mengadakan pelantikan pengurus baru periode 2022/2023 pada Sabtu, (03/09) bertempat di Gedung Pagelaran Teater O Fakultas Ilmu Budaya Universitas Sumatera Utara. Pelantikan ini dihadiri oleh Ketua Prodi Sastra Arab USU, Dekan FIB USU yang diwakilkan oleh Dr. Zulfan SS, M.Hum, selaku alumni Sastra Arab USU.

Mengusung tema “Membangun Generasi Menuju IMBA Kolaborasi dan Inovatif”, IMBA FIB USU melantik pengurus baru sebanyak 46 orang, yang terdiri dari mahasiswa sastra arab angkatan 2019, 2020 dan 2021.

Acara pelantikan IMBA FIB USU ini dibuka dengan membaca ayat suci Al-Qur’an lalu dilanjutkan dengan kata sambutan oleh Lisdia Ningsih, perwakilan pengurus periode sebelumnya, yang dalam kata sambutannya berharap kepengurusan selanjutnya akan jauh lebih baik daripada kepengurusan sebelumnya.

Ketua IMBA FIB USU baru yang sah dilantik, Nico Aryanda mengungkapkan harapan kepada pengurus baru, “semoga menjadi organisasi yang senang untuk berkolaborasi dengan organisasi yang berada di lingkungan FIB maupun luar lingkungan FIB di Universitas Sumatera Utara serta menjadi contoh baik bagi organisasi,” tutup Nico.

Redaktur: Yessica Irene

Related posts

Persiapkan Kuliah Tatap Muka, USU Adakan Vaksinasi Dosen dan Tendik

redaksi

Peduli Semeru Jadi Tajuk Kolaborasi UKM USU!

redaksi

Pangdam I/BB Bersama PEMA USU Adakan Penyuluhan Bela Negara

redaksi