Reporter: Zalfaa Tirta/Luthfiah Amanda/Sandrina
Suara USU, Medan. Resimen Mahasiswa (Menwa) Batalyon-A Universitas Sumatera Utara pada Sabtu (20/4) melangsungkan acara serah terima jabatan serta pelantikan komandan baru.
Acara yang dilaksanakan di Markas Komando Resimen Mahasiswa Batalyon-A, Universitas Sumatera Utara turut dihadiri Direktur Utama Ditmawalumni USU, Rahma Yurliani S.Psi., M.Psi., Mayor Rudi Ziatul, S.H. dari TNI-AD serta jajaran Alumni.
Resimen Mahasiswa adalah tempat berlatih, dilatih, dididik, diolah keprajuritan, kedisiplinan, dan wawasan bela negara. Berdirinya Resimen Mahasiswa Batalyon-A USU sendiri dibentuk di bawah naungan TNI, dari awal berdirinya di Sumatera Utara tahun 1976 hingga sekarang.
Tommy Putra Hulu, sang Komandan baru Resimen Mahasiswa USU yang merupakan mahasiswa angkatan 2020 dari Fakultas Pertanian secara langsung dilantik oleh Rahma Yurliani S.Psi., M.Psi., selaku Direktur Utama Ditmawalumni USU, beliau secara simbolis memasangkan atribut kepada sang komandan baru Resimen Mahasiswa. Meski sempat diguyur hujan saat prosesi upacara namun tidak jadi penghilang semangatnya.
Disisi lain sebagai pembina Resimen Mahasiswa Universitas Sumatera Utara. Syamsul Rizal, bertanggung jawab atas kontribusi dan perkembangan Resimen Mahasiswa (MENWA)
Baginya MENWA adalah tameng dan perpanjangan tangan rektorat kepada mahasiwa. Selain itu MENWA juga menjadi garda terdepan jika diperlukannya pengamanan bagi USU dan Mahasiswanya.
“Kadang-kadang kalau ada orang yang kecurian, ada demo, mahasiswa itu sering datang kemari (markas komando) melapor, mungkin dia gatau ada satpam, gapapa itu kami terima. Tetap kami lindungi siapapun dia.” ungkap Rizal selaku Pembina Umum MENWA.
Mayor Rudi Ziatul, S.H. dari Pangkalan Udara TNI Suwondo yang turut berhadir dalam prosesi pelantikan, menegaskan bahwa mahasiswa harusnya memiliki jiwa jiwa yang kuat dan disiplin salah satunya dapat diwujudkan oleh Resimen Mahasiswa
“Dengan adanya pelatihan semi militer di tingkat universitas ini sejatinya melatih diri mahasiswa untuk menjadi pribadi yang disiplin dan bertanggung jawab” tuturnya.
Tommy Putra Hulu, Komandan baru Resimen Mahasiswa Universitas Sumatera Utara yang baru dilantik memiliki harapan besar kepada para anggota Resimen Mahasiswa agar menjaga kekompakan dan loyalitas dengan tujuan menjaga selalu persatuan di dalam Resimen Mahasiswa.
Di akhir acara Serah Terima Jabatan serta Pelantikan Komandan Batalyon-A, seluruh mahasiswa dan tamu undangan yang berhadir disuguhkan dengan pertunjukan taekwondo oleh Agustian, yang merupakan peraih juara satu taekwondo se-Indonesia mewakili Universitas Sumatera Utara. Kemudian ditutup dengan seksi dokumentasi atau foto bersama oleh seluruh yang berhadir.
Redaktur : Grace Pandora Sitorus
Discover more from SUARA USU
Subscribe to get the latest posts to your email.