Reporter: Affif Nikki Anwar
Suara USU, Medan. PLT ( Pelaksana Teknis) Gubernur Pema FEB telah terbentuk. Satrio Wicaksono (Manajemen 2019) diangkat sebagai PLT Gubernur PEMA FEB pada 15 Maret 2023 lalu.
Kemudian pada Sabtu (01/04) disiarkan press release melalui laman instagram @pemafeb_usu yang menyatakan bahwa Satrio Wicaksono terpilih sebagai PLT Gubernur PEMA FEB. Hal tersebut diterbitkan melalui Surat Keputusan Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Sumatera Utara Nomor 122/UN5.2.1.5/SK/KMS/2023 Tentang Pembentukan Pelaksana Teknis (PLT) Gubernur Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Sumatera Utara.
Hal ini justru mengejutkan banyak elemen mahasiswa, khususnya mahasiswa FEB itu sendiri. Tanpa adanya musyawarah dari berbagai elemen KAM di FEB, tanpa adanya audiensi yang dihadiri seluruh pengurus HMJ FEB, hanya melibatkan beberapa orang saja, secara tiba-tiba Dekanat langsung menunjuk Satrio Wicaksono yang saat ini masih menjabat sebagai Ketua Himpunan Mahasiswa Manajemen menjadi PLT Gubernur PEMA FEB. Seperti yang kita ketahui rangkap jabatan tidak dibenarkan pada TLO yang berlaku.
Pada laman instagram yang berisi press release tersebut, dipaparkan tujuan dipilihnya Satrio, yaitu sebagai pengisi kekosongan jabatan PEMA FEB yang telah kosong sejak periode 2018/2019 lalu. Selain itu juga bertugas membentuk KPUM FEB serta mengadakan Pemilihan Raya Gubernur Mahasiswa Badan Eksekutif Mahasiswa FEB mendatang.
Terlepas intervensi dari pihak kampus dengan dipilihnya Satrio sebagai PLT Gubernur FEB yang mengejutkan berbagai pihak, apakah Satrio bisa mengatasi problematika di FEB selama ini dengan vakum selama dua tahun lebih? Atau malah sebaliknya?
Redaktur: Anna Fauziah Pane
Discover more from SUARA USU
Subscribe to get the latest posts to your email.