SUARA USU
Kabar Kampus

USU Persilahkan Mahasiswa untuk Berkuliah Walau Terhalang KRS

Oleh: Muhammad Fadhlan Amri

Suara USU, MEDAN. Permasalahan Kartu Rencana Studi masih kerap terjadi di awal perkuliahan semester ganjil kali ini.

Terkhususnya untuk mahasiswa baru yang belum mengerti menyusun KRS. Jika dulu mahasiswa dibimbing langsung di Pusat Sistem Informasi atau PSI, mahasiswa kali ini harus bisa mengisi KRS secara mandiri.

Namun permasalahan tak hanya ada di mahasiswa baru, tetapi juga mahasiswa lama, di mana mereka kesulitan mengisi portal. Mereka juga mengeluhkan website yang tak lagi responsif sehingga menyulitkan mengisi Kartu Rencana Studi atau KRS.

Menanggapi hal ini, Wakil Rektor I USU, Edy Ikhsan angkat bicara. Beliau menuturkan bahwa saat ini memang sedang ada problem jaringan di Pusat Sistem Informasi Universitas Sumatera Utara.

“Iya memang ada jaringan di PSI sekarang ini. Gapapa, mahasiswa nanti silahkan masuk ke mata kuliahnya, nanti slowly but sure kita akan selesaikan masalah ini,” tuturnya.

Kepada Suara USU, Edy juga menerangkan bahwa, permasalahan ini juga didorong lambatnya data dari program studi yang masuk sehingga menyulitkan mengisi Kartu Rencana Studi bagi para mahasiswa.

“Masalah juga datang dari prodi, sama kaya masalah UKT, mereka lambat ngasih nama, gapapa mahasiswa silahkan kuliah, nanti kita bantu bereskan segera,” pungkasnya

Redaktur: Yessica Irene


Discover more from SUARA USU

Subscribe to get the latest posts to your email.

Related posts

Wakil Rektor Universitas Sumatera Utara Periode 2021-2026 Resmi Dilantik

redaksi

Tim Mahasiswa Fasilkom-TI USU Raih Peringkat Pertama dalam Meningkatkan Literasi Bagi Penyandang Disabilitas

redaksi

LPM Teropong UMSU Selenggarakan Pelatihan Jurnalistik Tingkat Dasar

redaksi